Postingan

Timnas Malaysia U-17 Disebut Menang 10-0 atas Timnas Indonesia U-17, Netizen Indonesia Turun Tangan!

   

AKUN fanbase Timnas Malaysia yang dikenal provokatif, @malayantiger2, mengeluarkan prediksi bernada meledek jelang laga Timnas Indonesia U-17 vs Timnas Malaysia U-17 di matchday pamungkas Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Minggu (9/10/2022) pukul 20.00 WIB.

@malayantiger2 memprediksi Malaysia bakal menang 10-0 atas Timnas Indonesia U-17! “Esok (hari ini) Malaysia menang besar. Prediksi admin, Malaysia 10-0 Indonesia,” tulis akun @malayantiger.

Timnas Malaysia U-17Pernyataan akun di atas mendapat respons dari sejumlah netizen Indonesia. Para pencinta sepakbola Tanah Air itu balik menyerang akun tersebut.

“Ini akun memang suka begini. Tapi, enggak masalah namanya juga psywar. Janji enggak tutup kolom komentar kalau kalah,” tulis akun @werenerindra_98.

“Akun cari perhatian aja biar dikomen orang Indonesia. Akun orang Malaysia saja enggak ada yang komentar,” lanjut akun @ichonblack25.


“Kalau nanti Malaysia kalah Osmera (pelatih Malaysia U-17) turun kasta jadi pelatih lumba-lumba,” canda akun @one_kalla.Timnas Indonesia U-17 dan Malaysia akan menjalani laga pamungkas Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari. Setelah melalui tiga pertandingan, Timnas Indonesia U-17 duduk di puncak klasemen Grup B dengan sembilan angka.

Timnas Indonesia U-17Sementara itu, Malaysia mengekor di tempat kedua dengan tujuh angka. Untuk lolos ke Piala Asia U-17 2023 sebagai juara Grup B, Timnas Indonesia U-17 hanya butuh hasil imbang kontra Malaysia.

Bagaimana dengan Malaysia? Skuad asuhan Osmera bin Omaro wajib menang atas Timnas Indonesia U-17 untuk lolos sebagai juara grup. Jika hasil imbang yang didapat, Malaysia diprediksi tetap lolos ke Piala Asia U-17 2023 lewat jalur runner-up terbaik.

Sekadar diketahui, tak hanya juara grup yang lolos ke Piala Asia U-17 2023. Sebanyak enam runner-up terbaik juga diizinkan ambil bagian di Piala Asia U-17 2023.


bola.okezone.com

Posting Komentar

© Besbol-Beritabola. All rights reserved. Premium By Raushan Design